Senin, 06 September 2010

Sponsored By Yahoo Rejeki Ramadhan Nokia Menangkan Rejeki Ramadhan dari Nokia dengan total hadiah Rp.250 juta. nokia.co.id/rejekiramadhan > Berita T

Liputan6.com, Solo: Unjuk rasa ratusan orang dari Hizbut Tahrir Indonesia (HTI) se-Solo dan sekitarnya digelar, Ahad (5/9), menentang rencana pembakaran Al Quran secara massal dalam peringatan tragedi WTC, 11 September mendatang.

Dalam orasinya di Bunderan Gladak, Solo, kader HTI mereka meminta pemerintah AS bersungguh-sungguh dalam menggagalkan rencana tersebut.

Rencana pembakaran Quran ini dirilis oleh sebuah sekte agama kecil bernama Dove World Outreach Center, Florida, AS. Pembakaran ini dilakukan sebagai bentuk perlawanan terhadap pada kelompok islam radikal yang dituduh sebagai pelaku aksi terorisme tersebut.

Namun, meski hanya ditujukan pada kelompok Islam radikal, rencana tersebut ternyata mendapat tentangan keras seluruh umat Islam di dunia karena dianggap sebagai cara yang salah dalam mengekspresikan penolakan. Pembakaran Al Quran dinilai justru akan menghina umat Islam dan menimbulkan perlawanan lebih luas. (CHR/YUS)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar